Rabu, 05 Oktober 2011

Bahaya sepatu bertumit tinggi

Sepatu atau sandal bertumit tinggi (high heels) bisa jadi merupakan aksesoris favorit kaum hawa. Tapi survei menemukan pemakai sepatu high heels cuma bisa bertahan selama 34 menit setelah itu yang dirasakan kesakitan.

Para peneliti telah menemukan bahwa setelah seseorang keluar dari taksi atau berjalan menggunakan sepatu high heels, maka ia hanya akan bertahan sekitar setengah jam sebelum akhirnya mulai merasakan sakit.

Survei dilakukan terhadap 4.000 perempuan dan didapatkan sekitar seperlima perempuan mengungkapkan tidak akan meninggalkan sepatunya meskipun terasa sakit, empat dari sepuluh perempuan akan mengganti sepatu high heels dengan sepatu cadangannya, lebih dari setengahnya akan berakhir bertelanjang kaki, sedangkan satu dari sepuluh orang akan meninggalkan sepatunya atau meminjam punya orang lain.

Pada sepatu yang memiliki tinggi 6-7 cm, sekitar 75 persen tekanan berpusat di bagian depan kaki. Itulah sebabnya seseorang merasakan sensasi terbakar pada mata kaki atau tumitnya. Kondisi ini juga dapat menyebabkan keselarasan tubuh yang buruk dan nyeri di bagian punggung bawah.

Disarankan untuk menguji sepatu sebelum membeli atau saat di rumah, gunakan sepatu untuk berjalan agar diketahui apakah bisa menimbulkan sakit atau tidak. Karena kaki yang sakit menunjukkan ada sesuatu yang salah.

Sepatu bertumit tinggi bisa menimbulkan beberapa masalah seperti berisiko terkilir, rawan terpeleset, jari kaki yang mengalami kram, serta bisa berakibat buruk terhadap kesehatan sendi dan tulang.

referensi : http://www.advancemiracledoctor.com/f/?ref=article&do=detail&id=93

0 komentar:

Posting Komentar